Minggu, 20 Desember 2009

Telpon Murah Bahkan Gratis

Skype, pembuat teknologi telepon murah bahkan gratis telah meluncurkan skype versi 4.0. Pemimpin web komunikasi Skype memulai pengujian kepada masyarakat umum pada hari Rabu pada software terbaru untuk membuat percakapan telepon menjadi murah atau gratis.

Tes versi 4.0 memperbolehkan para pemakai untuk menempatkan foto yang lebih besar dari versi sebelumnya, untuk mendorong pemanggil untuk lihat dan dilihat.

Skype 4.0 juga menyertakan corak untuk para pemakai yang mengerti tentang teknis yang dideteksi oleh setting komputer, ketersediaan bandwidh dan koneksi audio atau devices video untuk membuat menjadi lebih mudah.

Skype megizinkan pemakai untuk berkomunikasi dengan dunia internasional, di kebanyakan negara biayanya gratis dan menghubungi dari komputer sky-equipped atau telepon ke landlines atau menelepon pada tingkat tarif yang murah. Skype mendapatkan penghasilan sebesar $382 juta pada tahun 2007 dan Wall Street analis mengharapkan puncaknya pada tahun 2008 ini sebesar $500 juta.

Selama usia tahun ke-5 pelayanan Skype telah terhitung 309 juta pemakai mulai dari akhir Maret, dan 12 juta para pemakai bersama pada jam sibuk setiap hari. Para pemakainya dapat mengirimkan dari komputernya pesan cepat dan pesan teks ke telepon, berbagi data besar atau bercakap-cakap via telepon video.

"Para pemakai Skype sedang berkomunikasi di banyak gaya berbeda, sering pada waktu yang sama," yang dikatakan Josh Silverman, veteran eBay eksekutif dimana sebagai President Skype pada tahun ini.

"Kita pikir ini adalah waktunya untuk perangkat lunak untuk turut serta," seperti yang dikatakan oleh Silverman." Sekarang video sungguh membawa semua gaya komunikasi itu." lanjutnya.

Pertumbuhan ketenaran video-call itu telah berlangsung, di samping fakta bahwa versi Skype perangkat lunak yang ada membuat fitur video susah untuk ditemukan. Para pemakai harus memulai dengan panggilan kepada seorang teman, kemudian tekan tombol find untuk menambahkan video untuk panggilan.

Michael Bartlett, Direktur Skype produk manajemen untuk Windows, berkata Skype insinyur sudah merancang teknologi kompresi data yang memungkinkan percakapan suara dengan kualitas yang kaya, bandwith percakapan yang diperlukan minimum 2 kb/s dan untuk video 6kb/s.

Versi 4.0 mengambil keuntungan dari kecepatan rata-rata lebih cepat sekarang dapat mencapai kecepatan 256 kb/s atau lebih baik, ia berkata. Untuk full screen video calls skyp 90 kb/s idealnya, ia menambahkan.

Skype akan memposting artikel lebih lanjut di dalam webnya, para pemakai windows diharapkan menguji Skype versi 4.0 di webnya.

Kevin Mitnick, Legen of Hacker

Sebuah ketukan terdengar dari pintu apartemennya, Kevin Mitnick membuka pintu dan mendapati lusinan agen FBI dan penegak hukum lain sudah bersiap untuk menangkapnya. Ini adalah akhir perjalanan seorang hacker yang terpaksa buron demi menghindari hukuman penjara. Hacker yang selama masa buronannya itu telah mendapatkan status legendaris, bahkan telah tumbuh menjadi sebuah mitos yang lebih besar dari dirinya sendiri

Penangkapan yang terjadi pada 1995 itu menandai awal dari kasus penahanan yang paling kontroversial terhadap seorang pelaku kejahatan cyber. Mitnick adalah seorang penyusup pada sistem komputer menjelma sebagai America's Most Wanted Hacker.

Kecanduan Komputer

Mitnick mudah mempelajari komputer dengan nongkrong di toko radioshack atau diperpustakaan umum, keluarganya tidak cukup berduit untuk memiliki komputer sendiri. Kesukaannya pada komputer berkembang hingga ia dewasa.

Pada periode 1990-an, Mitnick mudah sekali keluar masuk sistem komputer. Namun pada akhir 1980-an ia sebenarnya ingin meninggalkan hobynya tersebut dan mulai mencari pekerjaan yang sah. Sayangnya, sebelum ia bisa melakukan itu, pada 1987 ia tertangkap karena menyusup perusahaan Santa Cruz Organization, sebuah perusahaan piranti lunak yang terutama bergerak dibidang sistem operasi Unix. Ketika itu pengacara mitnik berhasil menurunkan tuduhan kejahatan menjadi tindakan yang kurang baik, Mitnick pun hanya di ganjar 3 tahun masa percobaan.

Tidak sampai setahun Mitnick kembali tersandung kasus hukum. Gara-garanya seorang teman yang komputernya ia gunakan untuk membobol komputer lain melaporkan Mitnick yang berwajib kali itu yang dibobol Mitnick adalah milik Digital Equipment Corporation. Setiap kali membobol komputer yang dilakukan mitnik adalah mengambil code penyusun dari piranti lunak. Kode itu kemudian dia pelajari dengan sungguh-sungguh, terkadang menemukan beberapa kelemahan didalamnya. Dalam sebuah kesempatan Mitnick hanya mengaku mengambil kode penyusun dari piranti lunak yang ia sukai atau yang menarik baginya.

Dalam kasus DEC Mitnick mendapatkan masa tahanan yang lebih berat. Ketika itu pengacaranya menyebut Mitnick memiliki, 'kecanduan pada komputer yang tidak bisa dihentikan'. Ia diganjar 1 tahun penjara.

Di penjara Mitnick mendapatkan pengalaman yang buruk. Pada saat itu legenda Kevin Mitnick atau yang lebih dikenal juga dengan nama samaran 'the condor', sudah semakin membesar. Reputasinya sebagai seorang
penjahat komputer juga semakin membumbung melebihi kenyataan. Sipir di Lompoc, penjara tempat Mitnick berada, mengira Mitnick bisa menyusup kedalam komputer hanya dengan berbekal suara dan telepon. Walhasil
Mitnick bukan hanya tidak boleh menggunakan telepon, ia juga menghabiskan waktu berbulan bulan dalam ruang isolasi. Tak heran jika kemudian ia dikabarkan mengalami sedikit gangguan jiwa saat menjalani hukuman di Lompoc.

Tahun 1989 Mitnick dilepaskan dari penjara. Ia berusaha mencari pekerjaan yang resmi, namun statusnya sebagai mantan narapidana membuat Mitnick sulit mempertahankan pekerjaan. Akhirnya ia bekerja sebagai
pendulang informasi untuk kantor penyelidik kantor swasta. Tentunya ini menyeret Mitnick kembali kepada dalam dunia yang abu-abu dan hitam. Pada awal 1990-an, Mitnickpun dicari lagi oleh FBI. Kali ini takut akan masuk ruang isolasi selama bertahun-tahun, Mitnick memutuskan untuk kabur.

Hacking The Human Side

Keahlian Mitnick sebagai hacker tidak terbatas pada kemapuan teknis belaka. Ia merupakan pada kemampuan teknis belaka. Ia merupakan seorang yang memahami betul bahwa keamanan sistem komputer terdiri dari aspek kebijakan organisasi, sumber daya manusia, proses yang terlibat serta teknologi yang digunakan. Seandainya ia seoarang pahlawan super kemapuannya utama Mitnick adalah seoarang yang mempraktekan ilmu social engginering alias rekayasa sosial. Ini adalah sebuah teknik mendapatkan informasi penting, semisal password, dengan memanfaatkan kelemahan manusiawi.

Kemampuan Mitnick paling baik diilustrasikan dalam cerita berikut, cerita yang dikisahkan Mitnick sendiri pada sebuah forum online Slasdot.org

"Pada satu kesempatan, saya ditantang oleh seorang teman untuk mendapatkan nomor (telepon) Sprint Foncard-nya. Ia mengatakan akan membelikan makan malam jika saya bisa mendapatkan nomor itu. Saya tidak akan menolak makan enak, jadi saya berusahan dengan menghubungi Customer Service dan perpura-pura sebagai seorang dari bagian teknologi informasi. Saya tanyakan pada petugas yang menjawab apakah ia mengalami kesulitan pada sitem yang digunakan. Ia bilang tidak, saya tanyakan sistem yang digunakan untuk mengakses data pelanggan, saya berpura-pura ingin memverifikasi. Ia menyebutkan nama sistemnya."

"Setelah itu saya kembali menelepon Costumer Service dan dihubungkan dengan petugas yang berbeda. Saya bilang bahwa komputer saya rusak dan saya ingin melihat data seorang pelanggan. Ia mengatakan data itu sudah berjibun pertanyaan. Siapa nama anda? Anda kerja buat siapa? Alamat anda dimana? Yah, seperti itulah. Karena saya kurang riset, saya mengarang nama dan tempat saja. Gagal. Ia bilang akan melaporkan telepon telepon ini pada keamanan."

"Karena saya mencatat namanya, saya membawa sorang teman dan memberitahukannya tentang situasi yang terjadi. Saya meminta teman itu untuk menyamar sebagai 'penyelidik keamaman' untuk mencatat laporan dari petugas Customer Service dan berbicara dengan petugas tadi. Sebagai 'penyelidik' ia mengatakan menerima laporan adanya orang berusaha mendapatkan informasi pribadinya pelanggan. Setelah tanya jawab soal telepon tadi, 'penyelidik menyakan apa informasi yang diminta penelepon tadi. Petugas itu bilang nomor Foncard. 'penyelidik' bertanya, memang berapa nomornya? Dan petugas itu memberikan nomornya. Oops. Kasus selesai"

Buron

Sebaga i buronan Mitnick berusahan sebisa mungkin untuk tidak tertangkap. Ia sering berpindah-pindah tempat tinggal dan selalu menanggalkan berbagai kebiasaan. Berbagai cara ia lakukan agar tidak terlacak oleh pengejarnya. Namun ia tidak bisa meninggalkan hobinya mengoprek komputer dan jaringan Internetnya. Bahkan beberapa keahliannya konon digunakan untuk mendapatkan identitas baru.

Legenda Mitnick selama buron dalam kurang lebih dua tahun, semakin menjadi-jadi ia menjelama sebagai 'Ninja Cyber' yang konon bisa membobol komputer Pentagon hanya dengan remote televisi, sebuah rumor yang melebihi cerita fiksi apapun.

Mengapa Mitnick, seorang buron dalam kasus pembobolan komputer, bisa menjadi penjahat yang paling dicari? Ini tak lepas dari peran media massa. Secara khusus adalah serangkaian artikel sensasional dari John Markoff yang dimuat di New York Times.

Markoff mengutuk Mitnick bagaikan seorang teroris. Dalam sebuah pernyataan setelah lama dibebaskan, Mitnick menyebut citra dirinya yang ditampilkan Markoff bagaikan seoarang teroris yang berusaha mengendalikan nuklir dunia. "saya seakan-akan seorang Osama bin Mitnic," ujarnya bercanda.

Markoff menggambarkan Mitnick sebagai seorang yang mematikan, tak bisa dihentikan dan layak menjadi buronan sepuluh besar FBI maupun penegak hukum lainnya. Artikel Mafkoff, yang kadang muncul di halaman depan, menjadikan Mitnick kandidat terkuat proyek percontohan atas kejahatan cyber. Maka masa depan Mitnick dalam penjara boleh dibilang sudah dituliskan saati itu juga.

Selama menjadi buron Mitnick juga terus menjalankan aksinya. Ia membobol berbagai komputer perusahaan besar. Termasuk Sun Microsystem. Ia menggunakan, dan maksutnya disini adalah membobol rekening seorang pada layanan penyimpanan online untuk menyimpan backup dari hasil aksinya. Sebenarnya Mitnick tidak bekerja sendirian namun saat tertangkap ia tak pernah mengungkapkan siapa saja rekannya.

Salah satu korban Mitnick adalah T. Shimomura, seorang ahli komputer yang dalam beberapa tulisan di Internet diragukan kebersihannya. Ada dugaan bahwa Shimomura juga seorang hacker yang kerap melakukan perbuatan ilegal. Satu hal yang banyak disetujui adalah Shimomura memiliki sikap yang arogan dan nampaknya ingin muncul sebagai pahlawan dalam kisah perburuan Mintick.

Shimomura, Markoff dan FBI bahu membahu untuk menangkap sang buronan. Panduan dari berita sensasionalnya Mafkoff, kemampuannya hacking Shimomura dan kekuatan hukum FBI pada akhirnya melacak kediaman Mitnick.

Seperti biasanya kisah tertangkapnya seoarang buron, Mitnick melakukan ketledoran. Layanan penyimpanan yang ia gunakan rupanya memiliki program otomatis untuk mencek isi file yang disimpan. Pemilik rekening yang digunakan Mitnick mendapatkan peringatan dari sistem mengenai kapasitas berlebih. Ini adalah awal tertangkapnya Mitnick.

Mitnick mengakui bahwa dirinya ceroboh karena tidak menduga bahwa FBI, Shimomura, Markoff, dan penyedia layanan telepon selular melakukan kerja sama yang begitu erat dan terpadu.

"Operator seluler melakukan pencarian dalam database penagihan mereka terhadap dial-up ke layanan Internet Netcom POP. Ini, seperti bisa diduga, membuat mereka bisa mengidentifikasi area panggilan dan nomor MIN (mobile identification number) yang saya gunakan saat itu. Karena saya kerap berganti nomor, mereka mengawasi panggilan data apapun yang terjadi di lokasi tersebut. Lalu, dengan alat Cellscope 2000 Shimomura, melacak sinyal telepon saya hingga ke lokasi yang tepat,"Mitnick menuturkan.

Dua minggu sebelum tertangkapnya Mitnick baru pindah ke Raleigh. Lokasi baru membuat kurang waspada dan ia lupa melacak jalur dial-up yang digunakannnya. Beberapa jam sebelum tertangkapnya Mitnick baru ada sesuatu yang terjadi, pelacakan dan pengawasan sedang dilakukan terhadap jalur yang ia gunakan. Saat ia sedang berusaha melacak sejauh mana pengawasan telah dilakukan hingga siapa dilbalik pelacakan tersebut, ia mendengar ketukan pintu. Mitnick membuka pintu dan berhadapan dengan lusinan U.S Marshall dan FBI.

Empat Setengah Tahun Digantung

Setelah tertangkap Mitnick ditahan tanpa kemungkinan jaminan. Ia juga tak diajukan untuk pengadilan. Kurang lebih empat tahun ia habiskan tanpa kepastian. Hal ini benar-benar membuat Mitnick frustasi.

Selama dalam penjara FBI ia tak mendapatkan kesempatan dalam kasusnya. Bahkan Mitnick dan pengacaranya tak bisa melihat data kasus tersebut karena terdapat di laptop dan akses laptop bagi Mitnick dianggap membahayakan. Mitnick dituding bisa membuat misil meluncur hanya berbekal laptop atau telepon. Larangn itu tetap berlaku meskipun pengacaranya menggunakan laptop tanpa modem dan kemampuan jaringan apapun.

Mitnick pada akhirnya dituding menyebabkan kerugian hingga ratusan juta dollar kerugian yang menurut Mitnick tidak benar, karena perusahaan yang konon dirugikan bahkan tidak melaporkan kerugian tersebut dalam laporan tahunan mereka.

Kesepakatan akhir bagi Mitnick adalah pengakuan bersalah. Bersalah dalam kasus pembobolan komputer dan penyadapan jalur telepon. Mitnick menyerah dan mengikuti itu, dengan imbalan 4 tahun tahun lebih waktunya dalam penjara diperhitungkan sebagai mas tahanan. Total Mitnick dihukum adalah 5 tahun dipenjara , 4 tahun dalam tahanan yang terkatung-katung dan 1 tahun lagi sisanya.

Ia dibebaskan pada tahun 2000 dengan syarat tak boleh menyentuh komputer atau telepon. Pada tahun 2002 baru ia boleh menggunakan komputer tapi tidak yang tersambung ke Internet. Baru tahun 2003 ia menggunakan Internet lagi untuk pertama kalinya.

Sejak dibebaskan Mitnic berusaha untuk memperbaiki hidupnya. Ia menuliskan dua buku mengenai hacking, selain itu ia juga mendirikan perusahaan konsultan keamanan sendiri. "Hacker adalah satu-satunya kejahatan yang keahliannya bisa digunakan lagi untuk sesuatu yang etis. Saya tidak pernah melihat itu dibidang lain, misal perampokan etis," tutur Mitnick.

Penulis : Antonius Fran Setiawan
Product Manager Buku IT, Desain, dan Multimedia sebuah Perusahaan Penerbit

Pemberian Gelar Dri Microsoft pada tiga profesional IT

Microsoft Corp. memberikan penghargaan kepada para profesional bidang teknologi informasi (TI) atas keahlian dan kontribusi mereka terhadap komunitas TI di Indonesia. Untuk tahun 2006 yang lalu, terpilih tiga professional sebagai Microsoft's Most Valuable Professional (MVP). Pada tahun sebelumnya telah dipilih 8 profesional sehingga kini telah ada 11 Microsoft's Most Valuable Professional (MVP) di Indonesia.

Ketiga professional yang terpilih tahun 2006 ini antara lain Agus Rachman (Infrastructure Architecture), Kiki Rizki Noviandi (Windows Server System - SQL Server), dan Renee Doenggio (Windows - Networking).

Penghargaan MVP diberikan oleh Microsoft kepada individu yang tidak hanya memiliki keahlian pada satu atau beberapa produk Microsoft, tetapi juga memberikan kontribusi yang signifikan serta berperan aktif dalam komunitas, baik offline maupun online.

Howard Lo, MVP Lead Microsoft Regional Head Quarter mengatakan, "Microsoft yakin bahwa komunitas pengguna (user) yang berkembang cepat dan sangat interaktif adalah kunci utama untuk membantu para pelanggan dalam mengoptimalkan solusi dan manfaat dari investasi software mereka. Karena itu penghargaan sebagai MVP ini diberikan sebagai suatu cara Microsoft mengakui dan menghargai para partisipan yang telah memberikan pengaruh yang sangat positif pada komunitas dimana ia berpartisipasi."

"Microsoft menginginkan para pemimpin dan partisipan komunitas mengetahui bahwa kontribusi mereka sangatlah kami hargai." lanjutnya.

Program Most Valuable Professional merupakan program Microsoft yang terfokus untuk mengembangkan komunitas global TI, dimana Microsoft dan pelanggan dapat saling berbagi pengetahuan, belajar bersama untuk menghasilkan solusi dan manfaat yang lebih baik dan optimal terhadap investasi software.

Untuk mendapatkan penghargaan MVP, individu tersebut harus masuk nominasi yang dipilih oleh PT Microsoft Indonesia dan para MVP terdahulu. Nominator kemudian harus mengisi formulir untuk menyampaikan mengenai kontribusi apa saja yang telah dilakukan dalam komunitas, misalnya seperti adakah artikel-artikel yang sudah ditulis dan dibagi atau apa saja kegiatan-kegiatannya dalam komunitas, baik offline maupun online.

Formulir tersebut kemudian dikirimkan ke Microsoft Corporation di Redmond dan Microsoft Corporation-lah yang menentukan apakah individu tersebut terpilih dan berhak mendapatkan penghargaan sebagai MVP.

Tidak ada kewajiban yang disyaratkan oleh Microsoft setelah mendapatkan gelar MVP karena MVP diberikan oleh Microsoft atas keahlian dan kontribusi yang telah dilakukan oleh individu tersebut. Penghargaan MVP ini hanya berlaku satu tahun dan diperbaharui apabila individu tersebut tetap aktif berkontribusi pada komunitas dan tetap kompeten pada bidangnya.

"Karena MVP dianggap sebagai community partner oleh Microsoft, ada beberapa hal seperti informasi atau produk yang kita dapatkan lebih dahulu dibandingan dengan user biasa. Selain itu, para MVP juga sering diajak berdiskusi dengan product group di Microsoft, berkaitan dengan pembahasan mengenai produk yang akan dirilis di masa yang akan datang," ujar Agus Rachman, salah satu penerima gelar MVP tahun 2006.

Selain ketiga MVP yang telah dipilih untuk tahun 2006, delapan MVP lainnya adalah MVP tahun 2004:

Agung Riyadi (Visual Developer - ASP/ASP.NET),
Agus Kurniawan (Visual Developer - Visual C#),
Norman Sasono (Visual Developer - Visual C#),
Tahir Tahang (Visual Developer - ASP/ASP.NET)
Sementara Microsoft's MVP yang terpilih pada tahun 2005:

Basirudin Rachman (Visual Developer - Visual C#),
Dewi Maya (Visual Developer - Visual Basic),
Dondy Bappedyanto (Solution Architect), dan
M. Choirul Amri (Visual Developer - ASP/ASP.NET).

Sumber :
http://www.microsoft.com

Apple lg ada gangguan

Dalam minggu ini Apple memposting sejumlah dokumen ke dalam situs web untuk menanggapi masalah ‘blue screen’ yang menimpa para pengguna Mac yang ingin meng-upgrade Sistem Operasi-nya menjadi Max OS X Leopard.

Dalam sebuah forum diskusi Apple mengenai permasalahan ini dikemukakan bahwa rata-rata kejadian ini terjadi ketika proses installasi hampir mendekati selesai dan user mencoba me-restart komputer mereka. Layar menjadi biru atau dalam istilah biasa disebut ‘blue screen’, dan cukup mengundang kekhawatiran karena jika diperbandingkan dalam istilah bahasa Windows hal ini sering dianggap sebagai ‘blue screen of death’ yang biasa terjadi jika Windows rusak.

Lebih lanjut Apple mengatakan bahwa bisa jadi permasalahan ini terkait dengan peningkatan aplikasi software dan dalam sebuah artikel ComputerWorld mengidentifikasi ‘Unsanity’s APE Software’ sebagai sumber dari semua permasalahan ini. Aplikasi Unsanity ini sendiri merupakan sebuah aplikasi yang memungkinkan para pengguna Mac untuk mengkostumisasi penampilan dari Mac OS. Dari pihak Unsanity sendiri menanggapi pernyataan ComputerWorld ini dengan mengatakan bahwa masalah tersebut mungkin terjadi karena pemakaian versi APE yang diproduksi sebelum Apple berganti memakai chip Intel.

Namun hal lain yang kemudian menjadi masalah adalah pemberitaan di Apple’s Support Forum bahwa permasalahan serupa juga menimpa para pengguna Mac yang tidak menginstall APE software. Jadi nampaknya permasalahan ini terjadi bukan semata oleh karena kesalahan pihak ketiga. Dari pihak Apple merekomendasikan dua macam solusi untuk mengatasi masalah ini. Yang pertama adalah bagi pemakai baru, pemakai harus menginstal kembali Leopard memakai metode ‘Archive and Install’. Sedangkan yang kedua bagi para pemakai Mac yang telah mengalami permasalahan ini dapat mencari solusi lain yang melibatkan beberapa baris perintah untuk mengatasi masalah ini. Untuk lebih jelasnya, dapat dilihat pada forum diskusi support Apple.

Normalisasi Database

Definisi Normalisasi

Dalam sebuah basis data diperlukan proses normalisasi data. Normalisasi merupakan cara untuk mencari / mengelompokan seluruh sifat yang berkenaan dengan objek/entitas. Selain itu juga untuk menghilangkan redudansi dan untuk memberikan identifikasi unik setiap record (tabel).

Langkah-langkah Normalisasi

Dalam melakukan normalisasi ada beberapa langkah yang harus diperhatikan. Langkah – langkah tersebut yaitu:

1. Bentuk Tidak Normal

Data ditulis tabel tunggal dengan apa adanya sesuai waktu kedatangannya. Data – data ini dapat diperoleh dari laporan transaksi.

2. Bentuk Normal Ke-satu (1NF : First Normal Form)

Bentuk Normal Kesatu merupakan uraian tabel dasar. Untuk membuatnya dapat melengkapi data pada bentuk tidak Normal.

3. Bentuk Normal Ke-dua (2NF : Second Normal Form)

Untuk mengelompokan data menjadi bentuk normal kedua, ada syarat–syarat yang harus dipenuhi yaitu :

º Sudah dalam bentuk Normal Kesatu

º Menentukan Primary key dan mengelompokan field non kunci dengan Primary key berdasarkan ketergantungan fungsional.

4. Bentuk Normal Ke-tiga (3NF : Third Normal Form)

Untuk mengelompokan data menjadi bentuk normal ketiga, ada syarat – syarat yang harus dipenuhi yaitu :

º Sudah dalam bentuk Normal Kedua

º Tidak mempunyai field yang bengantung Transitif

º Bentuk relasi yang menentukan Foreign Key.

Ponsel ramah lingkungan



Sony Ericsson telah mengumumkan ponsel Elm dan Hazel yang akan masuk ke brand family GreenHeart, yang rencananya akan dirilis di tahun 2010. Menurut Sony Ericsson, ponsel Elm dan Hazel dibuat untuk membantu mengurangi emisi CO2 dengan bahan yang terbuat dari plastic daur ulang, bebas dari bahan kimia berbahaya, konsumsi power yang rendah, ada aplikasi ekonomis Walk Mate, kalkulator ramah lingkungan, dan didesain dengan minimalis. Handphone Sony Ericsson Elm dan Hazel telah support GSM/GPRS/EDGE 850/900/1800/1900 and HSPA 2100/900. Ponsel Sony Ericsson Elm akan hadir dalam warna Metal Black dan Pearly Rose di kuarter pertama 2010, sedangkan ponsel Sony Ericsson Hazel hadir dengan warna Superior Black dan Passionate Rouge di kuarter kedua 2010. Sementara itu, belum ada harga pastinya juga dari Sony Ericsson untuk kedua ponsel Elm dan Hazel.

Berikut spesifikasi utama handphone Sony Ericsson Elm dan Sony Ericsson Hazel :
Camera

* 5 megapixel camera
* Up to 4x digital zoom
* Auto focus
* Face detection
* Geo tagging
* Photo feeds
* Photo fix
* Photo flash (LED)
* Send to web
* Smile detection
* Video light
* Video recording

Music

* Album art
* Bluetooth™ stereo (A2DP)
* Media player
* MEGA BASS™
* Music Tones (MP3/AAC)
* PlayNow™
* SensMe™< /li>
* TrackID™

Web

* Access NetFront™ Web browser
* Bookmarks
* Google™ search (from standby)
* Web feeds

Voice

* Intelligent volume adaptation
* Clear voice
* Noise Shield
* HD Voice ready
* Polyphonic ringtones
* Speakerphone
* Vibrating alert
* Video calling

Messaging

* Conversational messaging
* Email
* Microsoft® Exchange ActiveSync™
* Instant messaging
* Picture messaging (MMS)
* Predictive text input
* Sound recorder
* Text messaging (SMS)
* Unified messaging

Design

* Auto rotate
* Light
* Media Browser
* Navigation key
* Picture wallpaper
* Splash resistant
* Wallpaper animation

Entertainment

* 3D games
* Facebook™
* FM radio with RDS
* Java
* MySpace™
* Tracker
* Twitter™
* Video streaming
* Video viewing
* Walk Mate Eco
* Widget Manager
* YouTube™

Konektivitas

* Bluetooth™ technology
* Modem
* PictBridge
* Syn chronisation
* USB mass storage
* USB support
* Wi-Fi™

Organizer

* Alarm clock
* Calculator
* Calendar
* Fligh t mode
* Notes
* Phone book
* Stopwatch
* Tasks
* Timer
* Location-based services
* A-GPS
* Google Maps™
* Wisepilot™ turn-by-turn navigation*

Asesoris di box :

* Micro USB Charger EP300 GreenHeart™
* Stereo portable handsfree HPM-60J GreenHeart™
* E-manual
* Optional: Bluetooth™ Noise Shield Handsfree VH700

Jaringan :

* HSPA 2100
* HSPA 900/2100
* GSM/GPRS 850/900/1800/1900

Sony Ericsson Hazel : 102.5 x 49.5 x 16 mm

* Bobot : 120 grams
* Warna : Superior Black dan Passionate Rouge
* Layar utama: 16,777,216 colour TFT
* Resolusi: 240 x 320 pixel
* Ukuran display : 2.6 inch
* Phone memory: 280MB
* Memory card support: SanDisk microSD™
* Talk time GSM/GPRS: Up to 10 hrs
* Standby time GSM/GPRS: Up to 430 hrs
* Talk time UMTS: Up to 4 hrs
* Standby time UMTS: Up to 450 hrs
* Video talk time: Up to 3 hrs

Sony Ericsson Elm : 110 x 45 x 14 mm

* Bobot : 90 grams
* Warna : Metal Black dan Pearly Rose
* Display : 262,144 colour TFT
* Resolusi : 240 x 320 pixel
* Ukuran display : 2.2 inch
* Phone memory: Up to 280MB
* Memory card support: SanDisk microSD™
* Talk time GSM/GPRS: Up to 10 hrs
* Standby time GSM/GPRS: Up to 430 hrs
* Talk time UMTS: Up to 4 hrs
* Standby time UMTS: 446 hrs
* Video talk time: 3 hrs

Twitter Kena Blokir Hacker



Hacker telah memblokir akses ke microblogging populer, Twitter, dan membuat trafik situs tersebut mengarah ke website lain. Sebuah group bernama "Iranian Cyber Army" mengklaim menjadi penanggung jawab atas masalah ini.

User mencoba masuk ke Twitter, Jumat (11/12) kemarin dan langsung membuka ke sebuah website yang menurut CNN, terdapat sebuah gambar dengan bendera hijau dan pesan yang berbunyi "This site has been hacked by the Iranian Cyber Army". Sementara itu, tidak terdapat bukti bahwa hacker terhubung ke Iran.

Seperti yang diektahui, website seperti Facebook dan Twitter telah memberikan perhatian besar untuk oposisi Iran selama pemilihan presiden di bulan Juni lalu, dengan user telah memposting update dan video amatir per menitnya. Namun, pada Jumat (18/12), Twitter telah memposting pesan di blognya yang mengatakan bahwa Domain Name System miliknya telah terganggu sementara namun kini telah diperbaiki.

Akses FB walau akses di block



Di jaman kontemporer, siapasih yang ga kenal dengan situs jejaring social yang satu ini. Keberadaan jejaraing social Facebook memang sangat popular di Indonesia. Apalagi dengan pesatnya perkembangan dunia IT saat ini, telah banyak mempengaruhi perusahaan atau korporasi domestic untuk melakukan pemasaran di dunia Internet. Dan memang ada beberapa perusahaan yang mengijinkan karyawannya menggunakan fasilitas tersebut untuk urusan bisnis dan mencakup pekerjaan lainnya. Namun banyak dari karyawan yang salah menggunakan kepercayaan tersebut, dengan lebih memperioritaskan akses jejaring social facebook, untuk urusan pribadi, bukan urusan kantor atau pekerjaan. Maka tak heran juga, kalau tak hanya di Indonesia yang pembisnisnya mulai membatasi akses ini, ternyata di pembisnis di luar negripun juga mengkhawatirkan hal yang serupa. Walau banyak fitur HP saat ini yang memfasilitasi opera mini untuk akses Facebook, tetap saja tampilannya kurang memuaskan para pecandu nya. Kalau Kalau Anda seorang Facebook Addict dan tetap bandel untuk ingin mencoba mengaksesnya, sekarang ga perlu khawatir lagi, karena masih ada cara lain untuk mengakses facebook, salah satunya dengan cara Free Proxy.

Jadi dengan Free Proxy atau Proxy Server, sebuah komputer server atau program komputer dapat bertindak sebagai komputer lainnya untuk melakukan permintaan terhadap content dari Internet atau intranet. Atau dengan kata lain Free Proxy dapat dikatakan bertindak sebagai gateway terhadap dunia Internet untuk setiap komputer klien.

Caranya tinggal berkunjung aja ke privax.us.
Setelah itu, pilih salah satu Freeproxy diatas, misalnya HideMyAss.com.
Anda cukup mengklik tulisan facebook.com atau tulisankan alamat URL facebook. Dan dilanjutkan dengan mengkilk HideMyAss.

Penulis : Randy Ariatedja - Peserta Content Contest 2009

Sabtu, 19 Desember 2009

Teori Waktu Einstein

Pernah merasa waktu berjalan cepat atau terasa begitu lambat? Seperti saat waktu berlalu begitu cepat ketika Anda sedang bersama teman- teman atau saat waktu terasa begitu lambat ketika Anda terjebak dalam hujan. Tapi Anda tidak bisa mempercepat atau memperlambat waktu kan?

Waktu selalu berjalan dalam kecepatan yang konstan. Einstein tidak berpikir demikian. Ide dia adalah semakin kita mendekati kecepatan cahaya, semakin lambat waktunya relatif dibandingkan kondisi orang yang tidak bergerak. Dia menyebutnya melambatnya waktu karena gerakan. Tidak mungkin, kamu bilang? Oke, bayangkan ini. Kamu berdiri di bumi, memegang jam. Teman baikmu ada di dalam roket dengan kecepatan 250.000 km/detik. Temanmu juga memegang sebuah jam. Kalau kamu bisa melihat jam yang dibawa temanmu, kamu akan melihat bahwa jam itu tampak berjalan lebih lambat daripada jam kamu. Sebaliknya temanmu akan merasa jam yang ia bawa berjalan biasa2 aja (tidak melambat), dia pikir malah jam kamu yang tampak berjalan lebih lambat.

Masih bingung? Ingat, Einstein butuh 8 tahun untuk menemukan hal ini. Dan dia dianggap jenius. Einstein memberikan contoh untuk menunjukan efek perlambatan waktu yang dia sebut “paradoks kembar”. Seperti permainan penjelajah waktu. Mari kita mencobanya dengan menganggap ada 2 orang kembar bernama Eyne dan Stine. Dua2nya kita anggap berumur 10 tahun. Eyne memutuskan dia sudah bosan di bumi dan perlu liburan. Dia mendengar bahwa ada hal yang menarik di sistem bintang Alpha3, yang berjarak 25 tahun cahaya. Stine yang harus mengikuti ujian matematika minggu depan, harus tinggal di rumah untuk belajar. Jadi Eyne berangkat sendiri. Ingin sampai secepatnya di sana, dia memutuskan untuk berjalan dengan kecepatan 99,99% kecepatan cahaya. Perjalanan ke sistem bintang itu bolak balik membutuhkan waktu 50 tahun. Apa yang terjadi ketika Eyne kembali? Stine sudah 60 tahun, tapi Eyen masih berumur 10 ½ tahun. Bagaimana mungkin? Eyne sudah pergi selama 50 tahun tapi hanya bertambah umur ½ tahun! Hey, apakah Eyne baru saja menemukan mata air awet muda!

Ide Einstein tentang waktu yang melambat tampak benar dan semua adalah teori, tapi bagaimana kamu tahu kalau dia benar? Salah satu cara adalah dengan naik roket dan memacu roket itu mendekati kecepatan cahaya. Tapi sampai saat ini, kita belum bisa melakukannya. Tapi ada satu cara untuk mengetestnya. Bagaimana kita tahu kalau Einstein tidak salah? Percobaan ini mungkin bisa memberikan penjelasan atas idenya. Jam atom adalah jam yang sangat akurat, bisa mengukur satuan waktu yang sangat kecil. Sepersejutaan detik bisa diukur. Di tahun 1971, ilmuwan menggunakan jam ini untuk mengetest ide Einstein. Satu jam atom diset di atas bumi, dan satu lagi dibawa keliling dunia menggunakan pesawat jet dengan kecepatan 966 km/jam. Pada awalnya kedua jam itu diset agar menunjukan waktu yang sama. Apa yang terjadi ketika jam dibawa mengelilingi dunia dan kemudian kembali ke titik di tempat jam satunya lagi berada? Sesuai perkiraan Einstein, kedua jam itu sudah tidak menunjukan waktu yang sama. Jam yang sudah dibawa keliling dunia, menunjukan keterlambatan waktu seperberapa juta detik!

Kamu mungkin bertanya kenapa kok bedanya begitu kecil? Pertanyaan yang bagus! Yah, 966 km/jam cukup cepat, tapi masih belum mendekati kecepatan cahaya. Untuk melihat perbedaan waktu yang signifikan, kamu harus melaju dengan sangat lebih cepat.

Fakta Unik

Ada beberapa fakta unik tentang bahasa Inggris yang mungkin belum diketahui anda, antara lain adalah :

1. Stewardesses adalah kata terpanjang yang dapat diketik di keyboard hanya dengan menggunakan tangan kiri Anda. Sedangkan untuk tangan kanan, lollipop adalah yang terpanjang.
2. Tidak ada kata dalam bahasa Inggris yang bersajak/berima dengan month, orange, silver, purple, angst dan scalp.
3. Dreamt adalah satu-satunya kata bahasa Inggris yang berakhir dengan huruf ‘mt’.
4. Kalimat The quick brown fox jumps over the lazy dog menggunakan setiap huruf yang ada dalam abjad.
5. Kata racecar, kayak dan level dapat dibaca bolak-balik dari kiri ke kanan ataupun dari kanan ke kiri.
6. Hanya ada empat kata dalam bahasa Inggris yang berakhir dengan suku kata ‘dous’, yaitu: tremendous, horrendous, stupendous dan hazardous.
7. Ada dua kata dalam bahasa Inggris yang menggunakan kelima huruf hidup secara berurutan (a, e, i, o, u), yaitu: abstemious dan facetious.
8. Typewriter adalah kata terpanjang yang dapat diketik menggunakan huruf-huruf yang terdapat pada satu baris tombol keyboard (baris QWERTY).
9. Huruf yang paling sering dipakai dalam bahasa Inggris adalah huruf ‘e’. Ini merupakan fakta baik dalam penggunaan bahasa Inggris secara umum, dalam karya fiksi dan non-fiksi, jurnalisme, kitab suci dan bahkan kode Morse!
10. Untuk huruf konsonan, huruf yang paling sering dipakai adalah huruf ‘t’.
11. Huruf yang paling sedikit digunakan dalam bahasa Inggris adalah ‘q’ – bukan ‘z’.
12. Lima huruf yang paling sering muncul sebagai huruf pertama dalam kata bahasa Inggris – secara berurutan – adalah ‘t’, ‘o’, ‘a’, ‘w’ dan ‘b’.
13. Hampir setengah dari seluruh kata bahasa Inggris diakhiri oleh huruf ‘e’, ‘t’, ‘d’ dan ‘s’.
14. The adalah kata yang paling sering digunakan dalam bahasa Inggris. Bila Anda tidak percaya, cobalah berbicara dalam bahasa Inggris standar yang benar selama 5 menit tanpa menggunakan kata ‘the’.

Dahsyat'a Elektro Magnetik

Begitu dahsyatnya sehingga para ilmuwan di NASA (National Aeronautics and Space Admistration) mulai berpikir untuk memanfaatkannya sebagai tenaga yang bisa ‘melemparkan’ pesawat luar angkasa ke luar atmosfer bumi! Kenapa sampai muncul ide ini? Bukankah mesin roket yang biasanya digunakan untuk mengirim pesawat-pesawat ke luar bumi sudah cukup berhasil? Sebenarnya semua mesin roket yang sudah digunakan maupun yang sedang dikembangkan saat ini tetap membutuhkan bahan khusus sebagai pendorongnya. Bahan-bahan propellant ini bisa berupa bahan kimia seperti yang sudah banyak digunakan, bisa juga berupa hasil reaksi fusi nuklir yang teknologinya dikembangkan di awal abad 21 ini. Ada lagi berbagai teknologi inovatif seperti light propulsion dan antimatter propulsion.

Penggunaan propellant ini sebenarnya sangat membatasi kecepatan dan jarak maksimum yang dapat dicapai pesawat. Karena itulah muncul ide untuk mengirimkan pesawat luar
angkasa menggunakan teknologi yang sama sekali tidak melibatkan propellant. Sistem apa yang bisa ‘melemparkan’ pesawat yang begitu besar dan berat ke luar angkasa tanpa menggunakan propellant sama sekali? Hanya Elektromagnetika yang bisa menjawabnya!

Elektromagnetika merupakan penggabungan listrik dan magnet. Sewaktu kita mengalirkan listrik pada sebuah kawat kita bisa menciptakan medan magnet. Listrik dan magnet benar-benar tidak terpisahkan kecuali dalam superkonduktor tipe I yang menunjukkan Efek Meissner (bahan superkonduktor dapat meniadakan medan magnet sampai pada batas tertentu). Ini bisa dibuktikan dengan cara meletakkan kompas di dekat kawat tersebut. Jarum penunjuk pada kompas akan bergerak karena kompas mendeteksi adanya medan magnet. Elektromagnetika
sudah banyak dimanfaatkan dalam membuat mesin motor, kaset, video, speaker (alat pengeras suara), dan sebagainya. Sekarang giliran proyek luar angkasa yang ingin memanfaatkan kedahsyatannya!

David Goodwin dari Office of High Energy and Nuclear Physics di Amerika adalah orang yang mengusulkan ide electromagnetic propulsion ini. Saat sebuah elektromagnet didinginkan sampai suhu sangat rendah terjadi sesuatu yang ‘tidak biasa’. Jika kita mengalirkan listrik pada magnet yang super dingin tersebut kita bisa mengamati terjadinya getaran (vibration) selama beberapa nanodetik (1nanodetik = 10-9 detik) sebelum magnet itu menjadi superkonduktor. Menurut Goodwin, walaupun getaran ini terjadi hanya selama beberapa nanodetik saja, kita tetap dapat memanfaatkan keadaan unsteady state (belum tercapainya keadaan tunak) ini. Jika getaran-getaran yang tercipta ini dapat diarahkan ke satu arah yang sama maka kita bisa mendapatkan kekuatan yang cukup untuk ‘melempar’ sebuah pesawat ruang angkasa. Kekuatan ini tidak hanya cukup untuk ‘melempar’ secara asal-asalan, tetapi justru pesawat ruang angkasa bisa mencapai jarak maksimum yang lebih jauh dengan kecepatan yang lebih tinggi dari segala macam pesawat yang menggunakan propellant.

Untuk menerangkan idenya, Goodwin menggunakan kumparan kawat (solenoid) yang disusun dari kawat magnet superkonduktor yang dililitkan pada batang logam berbentuk silinder. Kawat magnetik yang digunakan adalah logam paduan niobium dan timah. Elektromagnet ini menjadi bahan superkonduktor setelah didinginkan menggunakan helium cair sampai temperatur 4 K (-269oC). Pelat logam di bawah solenoida berfungsi untuk memperkuat getaran yang tercipta. Supaya terjadi getaran dengan frekuensi 400.000 Hz, perlu diciptakan kondisi asimetri pada medan magnet. Pelat logam (bisa terbuat dari bahan logam aluminium atau tembaga) yang sudah diberi tegangan ini diletakkan secara terpisah (isolated) dari sistem solenoida supaya tercipta kondisi asimetri.

Selama beberapa mikrodetik sebelum magnet mulai berosilasi ke arah yang berlawanan, listrik yang ada di pelat logam harus dihilangkan. Tantangan utama yang masih harus diatasi adalah teknik untuk mengarahkan getaran-getaran yang terbentuk pada kondisi unsteady ini supaya semuanya bergerak pada satu arah yang sama. Untuk itu kita membutuhkan alat
semacam saklar (solid-state switch) yang bisa menyalakan dan mematikan listrik 400.000 kali per detik (yaitu sesuai dengan frekuensi getaran). Solid-state switch ini pada dasarnya bertugas untuk mengambil energi dari keadaan tunak dan mengubahnya menjadi pulsa listrik kecepatan tinggi (dan mengandung energi tinggi) sampai 400.000 kali per detiknya.
Energi yang digunakan untuk sistem elektromagnetik ini berasal dari reaktor nuklir (300 kW) milik NASA. Reaktor ini menghasilkan energi panas melalui reaksi fisi nuklir. Reaksi fisi nuklir ini melibatkan proses pembelahan atom yang disertai radiasi sinar gamma dan pelepasan kalor (energi panas) dalam jumlah sangat besar. Reaktor nuklir yang menggunakan ¾ kg uranium (U-235) bisa menghasilkan kalor yang jumlahnya sama dengan kalor yang dihasilkan oleh pembakaran 1 juta galon bensin (3,8 juta liter). Energi panas yang dihasilkan
reaktor nuklir ini kemudian dikonversi menjadi energi listrik yang bisa digunakan untuk sistem electromagnetic propulsion ini. Ketika digunakan dalam pesawat luar angkasa, ¾ kg uranium sama sekali tidak memakan tempat karena hanya membutuhkan ruangan sebesar bola baseball. Dengan massa dan kebutuhan ruang yang jauh lebih kecil dibandingkan mesin roket yang biasanya digunakan untuk mengirim pesawat ke luar angkasa, pesawat yang menggunakan sistem elektromagnetik ini dapat mencapai kecepatan maksimal yang jauh lebih tinggi
sehingga bisa mencapai lokasi yang lebih jauh pula.

Menurut Goodwin pesawat dengan teknologi elektromagnetik ini dapat mencapai titik heliopause yang merupakan tempat pertemuan angin yang berasal dari matahari (solar wind) dengan angin yang berasal dari bintang di luar sistem tatasurya kita (interstellar solar wind). Heliopause terletak pada jarak sekitar 200 AU (Astronomical Unit) dari matahari. 1 AU merupakan jarak rata-rata bumi dari matahari yaitu sekitar 1,5.108 km. Planet terjauh dalam sistem tatasurya kita saja hanya berjarak 39,53 AU dari matahari. Semua pesawat luar angkasa yang menggunakan propellant tidak bisa mencapai jarak sejauh itu!

Tentu saja pesawat yang dipersenjatai elektromagnetik yang dahsyat ini masih sangat jauh dari sistem ideal yang kita inginkan. Karena walaupun pesawatnya bisa mencapai kecepatan sangat tinggi, kecepatan itu masih sangat kecil dibandingkan kecepatan cahaya (300.000 km per detik). Kecepatan maksimum yang bisa dicapai sistem ini masih di bawah 1% kecepatan cahaya. Padahal bintang yang terdekat dengan sistem tatasurya kita berada pada jarak lebih dari 4 tahun cahaya (1 tahun cahaya = 300.000 km/detik x 60 detik/menit x 60 menit/jam x 24 jam/hari x 365 hari/tahun = 9,4608.1012 km). Perjalanan terjauh yang pernah ditempuh manusia adalah 400.000 km (yaitu perjalanan ke bulan).

Jika kita ingin mengirim pesawat tanpa awak pun kita masih membutuhkan ratusan tahun sebelum pesawat tersebut bisa mencapai bintang terdekat. Itu pun karena pesawatnya menggunakan teknologi elektromagnetik! Dengan pesawat yang menggunakan propellant bahan kimia kita baru bisa mencapai bintang terdekat dalam waktu puluhan ribu tahun. Jika kita ingin mencapai bintang terdekat dalam waktu lebih cepat seperti dalam film Star Trek kita membutuhkan teknologi yang bisa melampaui kecepatan cahaya. Selama teknologi itu masih
belum bisa dikembangkan, kita bisa memanfaatkan dulu teknologielektromagnetik yang ternyata memberikan alternatif yang cukup menjanjikan walaupun belum bisa mewujudkan impian kita untuk menjelajahi jagad raya.

from: forum sains.com

Pentingnya gosok gigi....

Bangun tidur ku terus mandi
Tidak lupa menggosok gigi
Habis mandi ku tolong ibu
Membersihkan tempat tidur ku

Lirik lagu di atas mungkin sangat familiar bagi kita di masa kanak-kanak. Di balik lirik syairnya yang sederhana dan mudah dihafal ternyata ada penjelasan ilmiah yang perlu kita perhatikan. Lirik kedua “tidak lupa menggosok gigi” mengingatkan kita bagaimana pentingnya menggosok gigi. Bahkan Ikatan Dokter Gigi Indonesia (IDGI) menyarankan untuk menggosok gigi sekurang-kurangnya dua kali sekali. Ada apakah gerangan? Berikut adalah penjelasan sederhana kenapa kita mesti menggosok gigi.

Air liur (secara ilmiah disebut dengan saliva) mengandung lebih dari seratus milyar (108) bakteri per milimeternya. Dalam air liur juga mengandung lapisan tipis glikoprotein yang menempel pada enamel gigi, dan menjadi medium pertumbuhan bagi milyaran bakteri tersebut.

Di antara milyaran bakteri tersebut, Streptococccus mutans merupakan bakteri yang menyebabkan pembusukan dan menyebabkan lubang pada gigi. Bakteri ini menghasilkan suatu enzim khusus yang dikenal dengan glukosil transferase yang berkerja secara spesifik dalam penguraian sukrosa menjadi glukosa dan fruktosa (sukrosa merupakan jenis gula yang kita konsumsi sehari-hari). Enzim ini selanjutnya akan merombak glukosa yang telah diuraikan tadi menjadi suatu polisakarida yang disebut dengan dextran. Plak gigi (dental plaque), atau disebut juga dengan karang gigi, merupakan sejumlah besar dextran yang menempel pada enamel gigi dan menjadi media pertumbuhan bagi berbagai jenis bakteri tersebut.

Pembentukan plak gigi ini merupakan langkah awal dalam proses pembusukan gigi. Hasil penguraian sukrosa yang kedua adalah fruktosa. Bakteri Lactobacillus bravis mengubah fruktosa menjadi asam laktat melalui serangkaian reaksi glikolisis dan fermentasi. Terbentuknya asam laktat akan menyebabkan penurunan pH pada permukaan gigi. Suasana asam ini menyebabkan kalsium dari enamel gigi akan terurai atau rusak.

Secara alamiah kita memproduksi 1 liter air liur setiap hari yang berguna mengurangi keasaman mulut. Akan tetapi, plak gigi yang terbentuk tidak bisa diuraikan oleh air liur tersebut. Plak gigi ini menahan keberadaan bakteri. Akibatnya asam laktat akan tetap terbentuk dan tetap akan merusak enamel gigi.

Menggosok gigi secara teratur dapat membantu mengurangi pembentukan plak gigi. Mengurangi konsumsi makanan dan minuman yang mengandung sukrosa juga merupakan langkah pencegahan kerusakan gigi. Kontrol kesehatan gigi secara berkala merupakan salah satu langkah menjaga kesehatan gigi. Agar kita dapat membantu ibu bukan hanya sekedar membersihkan tempat tidur lho... ^_*

Jati Diri Guru Saat Ini

Saat ini kesulitan pilihan hidup menjadi pendidik lebih berat dari masa sebelumnya. Di luar tantangan masalah ekonomi dan gaya hidup materialistis, hanya seorang guru yang mempertahankan idealisme memfasilitasi anak didiknya menumbuhkembangkan jati diri yang berkarakter yang bisa mempertahankan kehormatan sebagai pendidik. Artinya idealnya seorang guru harus memberikan dirinya secara total bagi dunia pendidikan, sebuah keadaan yang berat di tengah semua persoalan hidup yang harus dihadapi seorang guru. Maka perlu ada strategi untuk menyiasati beban-beban struktural-administratif kependidikan agar tidak menjerat guru ke dalam perangkap yang melelahkan sehingga mereka melepaskan idealisme dan semangat yang dibutuhkan. Strategi ini antara lain adalah menciptakan kondisi yang memacu untuk terus-menerus belajar.

Guru yang berkualitas selalu mengembangkan profesionalismenya secara penuh. Dia tak akan merengek-rengek meminta diangkat sebagai pegawai negeri atau guru tetap sebab pekerjaannya telah membuktikan, kinerjanya layak dihargai. Mungkin ini salah satu alternatif yang bisa dilakukan guru untuk mengembangkan dan mempertahankan idealismenya pada masa sulit. Namun, idealisme ini akan kian tumbuh jika ada kebijakan politik pendidikan yang mengayomi, melindungi, dan menghargai profesi guru. Pemerintah sudah seharusnya menggagas peraturan perundang-undangan yang melindungi profesi guru, tidak peduli apakah itu guru negeri atau swasta, dengan memberi jaminan minimal yang diperlukan agar kesejahteraan dan martabat guru terjaga.

Visi guru sebagai pelaku perubahan dan pendidik karakter. Menjadi pelaku perubahan, perubahan itu harus tampil pertama-tama dalam diri guru. Hal inilah yang menjadi pemikiran dan strategi utama bagi para guru agar mampu menjadi pelaku perubahan dan pendidik karakter yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat kita dewasa ini.

Di zaman persaingan ketat seperti sekarang, kinerja menjadi satu-satunya cara untuk mengukur mutu seorang guru. Karena itu, status pegawai negeri, swasta, tetap, atau honorer tidak terlalu relevan dikaitkan gagasan tentang profesionalisme kinerja seorang guru. Di banyak tempat lembaga swasta yang besar dan maju, status pegawai tetap malah membuat lembaga pendidikan swasta tidak mampu mengembangkan gurunya secara profesional sebab mereka telah merasa mapan. Demikian juga yang menjadi pegawai negeri, banyak yang telah merasa nyaman sehingga lalai mengembangkan dirinya. Oleh karena itu guru harus kembali pada jati dirinya yaitu memiliki sifat-sifat tertentu, yaitu ramah, terbuka, akrab, mau mengerti, dan mau belajar terus-menerus agar semakin menunjukkan jati diri keguruannya.

Situasi ini tidak dapat diatasi dengan mengangkat seluruh guru honorer menjadi pegawai negeri, seperti tuntutan beberapa kelompok guru honorer maupun mengangkat guru tidak tetap menjadi guru tetap yayasan.

Masalah ini hanya bisa diatasi jika pemerintah dan masyarakat memberi prioritas untuk menjaga, melindungi, dan menghormati profesi guru. Secara khusus, pemerintah harus memberi jaminan finansial secara minimal kepada tiap guru agar mereka dapat hidup layak dan bermartabat sebagai guru. Jaminan seperti ini hanya bisa muncul jika ada perlindungan hukum berupa peraturan perundang-undangan yang benar-benar memihak dan berpihak kepada guru.

Sejauh ini, pemerintah hanya mampu menuntut guru untuk ikut sertifikasi, tetapi ia gagal memberi penghargaan dan perlindungan atas profesi guru (ada ketidakseimbangan kuota guru negeri dan swasta, sedangkan swasta dibatasi kesejahterannya dengan aturan alokasi jam mengajar dan status kepegawaian). Pemerintah memiliki tugas mulia dalam menyejahterakan nasib guru. Negara mampu melakukan itu jika ada keinginan politik yang kuat. Ongkos sosial dan politik pada masa depan akan lebih ringan jika pemerintah mampu memberi perlindungan dan kemartabatan profesi guru, terutama memberi jaminan ekonomi minimal agar para guru dapat hidup bermartabat, sehingga mereka dapat memberi pelayanan bermutu bagi masyarakat dan negara.

Sekarang kembali kepada guru itu sendiri bagaimana cara menyikapi diri sebagai pendidik yang profesional, untuk itu guru wajib terus mengembangkan diri di era globalisasi ini, kalau tidak terus mengembangkan diri, guru bisa tertinggal dari siswanya, meskipun belum terima sertifikat profesional apalagi sudah terima sertifikat profesional dan TPP sudah diterima. Tidak ada alasan untuk tidak sempat tapi harus melakukan sesuatu yang sudah menjadi tuntutan bahwa pengetahuan guru harus selalu terasah dan up to date.

Mudah-mudahan pemerintah terus meningkatkan perhatian dan pemikirannya kepada profesi guru dari tahun ke tahun agar guru-guru di negri tercinta ini kembali pada jati dirinya, tidak saja kemudahan dalam mengikuti sertifikasi namun mungkin ada hal-hal lain misalnya menambah kuota bagi guru-guru swasta atau yang lainnya yang dapat membuat guru-guru kembali bersemangat dalam bekerja dan berkreatifitas untuk menambah pengetahuan dalam pembelajarannya.
Setiap musim penghujan, seringkali kita diganggu oleh segerombolan laron yang mengitari lampu diruang tamu atau di ruangan lain yang bisa menjadi sangat menjengkelkan. bandel..! kata nenek. memang wajar sih, soalnya binatang yang satu ini termasuk kategori yang "pantang menyerah" dalam urusan bikin jengkel. Sudah di sapu dan dibersihkan, masih saja banyak yang berterbangan. Lampu dimatikan, mereka berjatuhan, yang akhirnya makin membuat kita sibuk dengan bulu2 yang berterbangan. Masih kata nenek sih, mereka itu sedang dalam perjalanan menuju bulan..

Lupakan saja tentang legenda laron menuju bulan dalam rangka mengikuti sayembara. Hal yg harus anda perhatikan setelah kejadian itu adalah "memberikan perlindungan yang optimal terhadap barang-barang dan bagian rumah yang terbuat dari kayu..! "
Dalam perjalanannya menuju bulan..ups.. mengitari lampu maksud saya, ada yg kemudian jatuh cinta kepada rekan sekelompoknya. Nah, sepasang laron yg sudah saling jatuh hati ini akhirnya jatuh beneran ke lantai (tanah) menanggalkan sayapnya dan kemudian diiringi rasa cinta mereka bergandengan (seperti anak kecil main kereta-keretaan) mencari lubang yang dapat dipakai untuk berbulan madu.

Dalam rumah tangga laron (Ordo Orthoptera) yg masih beranggotakan 2 personal inilah awal sebuah kerajaan dibentuk. Mula-mula semua pekerjaan mereka lakukan sendiri, seperti menggotong telur ke sudut penetasan, menyingkirkan tanah longsor, menutup celah bocor, dan berbagi makanan tentunya. Namun ketika sudah banyak telur yang menetas, maka "raja dan ratu" laron tadi sudah resmi dinobatkan.
Pekerjaan pun diambil alih oleh anak-anak laron sebagai rakyat jelata, mereka disebut rayap, alih-alih laron seperti bapak-ibunya.
Sementara itu, sang ratu laron hanya bertugas berkembang biak. bertelur dan terus bertelur. Tidak tanggung-tanggung, satu hari ratu laron bisa menghasilkan 18ribu telur. Yupz, 30 butir tiap menit selama 10 jam kerja. Ya, meskipun kadang2 dia juga mengambil cuti barang beberapa hari. bahkan ratu Macrotermes Natalensis dari afrika pernah dihitung sampai 80ribu butir telur perharinya.
Ratu rayap yg terus-menerus bersalin ini bisa berumur panjang sampai 20 tahun. karena selain kerjanya cuma seperti itu, mulai dari pelayanan sampai gizi makanan ditanggung terjamin. Makan-nya di suapin loh..!



Anak-anak mandul yang militan

Anak-anak yg menetas dari telur kerajaan rayap ini berbeda-beda sosok tubuhnya. Ada yang mempunyai rahang yang luar biasa besarnya, sehingga ditugaskan sebagai serdadu. Kasta perajurit bagian gigit-menggigit ini bisa jantan dan bisa betina, tetapi semuanya mandul karena alat kelamin mereka tidak tumbuh sempurna. Dan kasta yg lainnya adalah saudara para rayap serdadu ini. Mereka memiliki rahang yg tidak begitu besar namun cukup kuat untuk menggerogoti kayu mati sampai keropos. Juga bertugas menyuapi anak2 dan sang ratu selain menggotong apa saja yg perlu digotong. Mereka juga dari jantan dan betina. Dan kesemuanya mandul.

Kemandulan masal ini karena dulu telur yg ditetaskan menjadi mereka ini tidak dibuahi. Semacam telur hermafrodit. Kalau ada telur yg dibuahi oleh sperma sang raja rayap, anak yg kemudian lahir tentu saja normal. Tetapi ternyata sang ratu punya kebijakannya sendiri. Kalau ia memandang perlu agar sang anak tidak tumbuh menjadi anak subur, maka ia akan memberikan hormon feromon primer yg akan membuat macet perkembangan kelamin anak tersebut (yg nantinya akan terus menjadi robot mandul). Yang diberikan lewat mulut ketika anak bertugas menyuapi ibunya. Namun ketika sang ratu memandang perlu untuk menghasilkan anak yg akan meneruskan generasinya, ia tidak memberikan hormon pencegah dan membiarkan anak itu tumbuh menjadi mahluk berkelamin~bisa jantan, bisa betina~, yg nantinya akan kita sebut laron.



Untuk memberikan makan anak2 yg masih lemah perutnya, mereka bercocok tanam jamur. Mereka mengunyah kayu sampai lumat, dan kemudian membuat wadah2 berongga seperti "spons" untuk perkembang-biakannya. Jamur ini dipanen dan dimakan bersama tempat penanamannya.
selama diperintah oleh bapak-ibunya, para rayap pekerja ini terus mengganyangi kayu lapuk agar teruarai lebih lanjut lagi menjadi bahan organik. Dalam usus para coptotermes ini, banyak terpelihara bakteri dan Flagellata (protozoa yg bercambuk). Mahluk piaraan ini mengeluarkan enzim pencerna selulosa kayu sampai menjadi zat pati yg lebih sederhana. Zat yang berupa tepung ini kemudian dimakan oleh bakteri dan flagellata itu. Tapi selebihnya juga diserap oleh tubuh rayap yang memeliharanya. Tetapi yang tampak adalah, rayap itu menggerogoti perabotan dan peralatan kayu kita. Suatu keuntungan bagi alam plus perusahaan pembasmi rayap, yang menjengkelkan para kepala rumah tangga.
so, perlindungan lebih awal mungkin akan lebih mengefisiensikan pengeluaran biaya anda.

from:forum sains.com
MikroTik RouterOS™ adalah sistem operasi dan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk menjadikan komputer manjadi router network yang handal, mencakup berbagai fitur yang dibuat untuk ip network dan jaringan wireless, cocok digunakan oleh ISP dan provider hotspot.

Mikrotik adalah salah satu distro linux yang dikhususkan untuk router dengan fitur - fitur yang cukup lengkap dan cukup mudah untuk di konfigurasi, Mikrotik Router dapat menjadi pilihan bagi para pemula yang ingin memperdalam ilmu networking.

Beberapa fitur - fitur yang disediakan Mikrotik antara lain NAT, VPN, Proxy, Hotspot, Bandwidth limiter, dll cukup lengkap untuk membangun sebuah router.

Kebutuhan spesifikasi hardware yang dibutuhkan Mikrotik tidaklah terlalu tinggi, kebetulan penulis menggunakan sebuah PC Pentium III dengan memory 128 Mb dan Hard Disk 10 Gb.

Satu hal yang perlu diperhatikan didalam proses instalasi Mikrotik adalah memastikan PC memiliki CD ROM karena proses instalasi akan dilakukan melalui CD dan PC memiliki minimal dua ethernet card.

Berikut tahapannya :

1. Seting bios agar PC boot pertama kali dari CD

2. Masukan CD Mikrotik

3. Restart PC

4. Bila proses boot melalui CD Mikrotik berhasil, biasanya pada monitor akan muncul tulisan

ISOLINUX 2.08 xxxxx xxxxx xxxx
Loading linux.......
Loading initrd.rgz.....
.... dan seterusnya

5. Selanjutnya akan muncul menu pilihan paket instalasi

Welcome to Mikrotik Router Software Instalation
.... dan seterusnya

Berhubung penulis akan menggunakan Router Mikrotik ini untuk uji coba, maka penulis memilih melakukan instalasi semua paket yang tersedia dengan cara menekan a lalu menekan i untuk melanjutkan proses instalasi.

6. Kemudian akan muncul peringatan bahwa semua data dalam harddisk akan terhapus bila melakukan proses instalasi.

Warning: all data on the disk will be erased!

Continue? [y/n]

Ketik y untuk melanjutkan proses instalasi.

7. Peringatan untuk tetap menggunakan konfigurasi lama.

Do you want to keep old configuration? [y/n]

ketik n karena kita akan meng-install fresh Mikrotik

8. Proses instalasi akan berlangsung beberapa menit, kurang lebih 10-15 menit. Bila proses instalasi sudah selesai, akan muncul pemberitahuan :

Software installed.
Press ENTER to reboot

9. Keluar CD, kemudian tekan enter untuk reboot PC. Terkadang CD tidak bisa kita keluarkan, mungkin karena CD masih di mount system, jangan panik, tekan saja enter dan buru - buru mengeluarkan CD sebelum proses reboot berlangsung.

Proses instalasi Mikrotik sudah sukses.


referensi KomunitasKami.Com
10 (sepuluh ) PENYAKIT MENTAL MANUSIA

1. MENYALAHKAN ORANG LAIN
setiap kekacauan
yang tidak mengenakkan terjadi pada diri kita atau pada lingkungan kita,kita selalu mencari-cari kesalahan orang lain.

2. MENYALAHKAN DIRI SENDIRI
Menyalahkan diri sendiri bahwa diri kita merasa tidak mampu,Kita sering membandingkan keberhasilan orang lain dengan kekurangan kita, sehingga keberhasilan orang lain dianggap Wajar karena mereka punya sesuatu lebih yang kita tidak punya.

3. TIDAK PUNYA GOAL / CITA-CITA
Kita sering terpaku dengan kesibukan kerja, tetapi arahnya tidak jelas. Buat target jangka panjang dan jangka pendek secara tertulis.Misal :Bila kita bekerja disebuah bengkel mobil maka kita harus sebisa mungkin memanfaatkan kesempatan untuk menambah pengalaman dan untuk kemudian.."kapan saya bisa punya bengkel sendiri???"

4. MEMPUNYAI "GOAL", TAPI NGAWUR MENCAPAINYA
misalnya kita mau jadi orang terkaya di dunia,maka kita kerja banting tulang mengumpulkan uang tanpa memikirkan kebutuhan perut dan badan.maka yang terjadi bukannya kita cepat kaya malah kita akan cepat masuk rumah sakit...dan akhirnya sia-sialah perjuangan kita.

5. MENGAMBIL JALAN PINTAS (SHORTCUT)
Keberhasilan tidak pernah dilalui dengan jalan pintas. Jalan pintas tidak membawa orang pada kesuksesan yang sebenarnya, real success, karena tidak mengikuti proses.

6. MENGAMBIL JALAN TERLALU PANJANG, TERLALU SANTAI
Analoginya begini : Pesawat terbang untuk bisa take-off, harus mempunyai kecepatan minimum. Pesawat Boeing 737, untuk dapat take-off, memerlukan kecepatan minimum 300 km/jam. Kalau kecepatan dia cuma 50 km/jam, ya cuma ngabis-ngabisin avtur aja, muter-muter aja. Lha kalau jalannya, runwaynya lurus anda cuma pakai kecepatan 50 km/jam, ya nggak bisa take-off, malah nyungsep iya. Iya kan

7. MENGABAIKAN HAL-HAL YANG KECIL
Dia maunya yang besar-besar, yang heboh, tapi yang kecil-kecil nggak dikerjain. Dia lupa bahwa struktur bangunan yang besar, pasti ada komponen yang kecilnya. Maunya yang hebat aja. Mengabaikan hal kecil aja nggak boleh, apalagi mengabaikan orang kecil.

8. TERLALU CEPAT MENYERAH
Jangan berhenti kerja pada masa percobaan 3 bulan. Bukan mengawali dengan yang salah yang bikin orang gagal, tetapi berhenti pada tempat yang salah. Mengawali dengan salah bisa diperbaiki, tetapi berhenti di tempat yang salah repot sekali.

9. BAYANG-BAYANG MASA LALU
Wah puitis sekali, saya suka sekali dengan yang ini. Karena apa ? Kita selalu penuh memori kan ? Apa yang kita lakukan, masuk memori kita, minimal sebagai pertimbangan kita untuk langkah kita berikutnya. Apalagi kalau kita pernah gagal, nggak berani untuk mencoba lagi. Ini bisa balik lagi ke penyakit nomer 3. Kegagalan sebagai akibat bayang-bayang masa lalu yang tidak terselesaikan dengan semestinya. Itu bayang-bayang negatif. Memori kita kadang- kadang sangat membatasi kita untuk maju ke depan. Kita kadang-kadang lupa bahwa hidup itu maju terus. "Waktu" itu maju kan ? Ada nggak yang punya jam yang jalannya terbalik ?? Nggak ada kan ? Semuanya maju, hidup itu maju. Lari aja ke depan, kalaupun harus jatuh, pasti ke depan kok. Orang yang berhasil, pasti pernah
IPCop Mission Statement

English Deutsch Italiano Inggris Deutsch Italiano

Bawah ini, Anda akan menemukan salinan Pernyataan Misi kami. Semua anggota Tim IPCop Firewall berusaha untuk memenuhi tujuan ini. Dengan mencapai tujuan ini, para IPCop Firewall akan menjadi salah satu utama distribusi Linux Firewall
in the world. di dunia.
• Menyediakan Firewall Distribusi Linux stabil.
• Menyediakan aman Firewall Linux Distribution.
• Opensourced Linux menyediakan Firewall Distribution.
• Memberikan yang sangat dapat dikonfigurasi Linux Firewall Distribution.
• Memberikan yang mudah dipelihara Linux Firewall Distribution.
• Menyediakan Firewall mudah dikonfigurasikan Linux Distribution.
• Memberikan dapat diandalkan Dukungan ke basis pengguna Linux IPCop.
• Menyediakan lingkungan yang menyenangkan bagi Publik untuk membahas dan meminta bantuan.
• Menyediakan stabil, aman, dan mudah diimplementasikan upgrade / patch untuk IPCop Linux.
• Mengembangkan penghargaan baik untuk Linux dan Opensource gerakan dalam basis pengguna kami.
• Mengembangkan hubungan jangka panjang dengan userbase kami.
• Berusaha keras untuk beradaptasi IPCop untuk memenuhi kebutuhan Internet of Tomorrow.
• Mengembangkan Linux Pengetahuan dasar dari semua Proyek Anggota dan Pengguna.

Setelah melihat arah Distribusi Linux tertentu menuju ke dalam, sekelompok pengguna yang tidak puas / pengembang memutuskan bahwa ada sedikit alasan untuk gagasan tentang GPL Distribusi Linux Firewall potensi untuk menjadi seperti itu, sederhana, dipadamkan.

IPCop Linux adalah distribusi Linux yang lengkap yang tujuan utamanya adalah untuk melindungi jaringan tersebut akan diinstal padaDengan menerapkan teknologi yang sudah ada, luar biasa teknologi baru dan praktik IPCop secure programming adalah Distribusi Linux bagi mereka yang ingin menjaga agar komputer / jaringan aman.

Tim IPCop Linux yang didedikasikan untuk melakukan pekerjaan yang terbaik mungkin untuk menjaga sistem anda aman, karena anda dapat melihat di situs kami.

"The Bad Packets Stop Here!" "The Bad Packets Stop Here!"

Jumat, 11 Desember 2009

Cerita baru

weh weh weh..

dah ckp lama gak posting d blog gw sndiri....
smpet lupa password tp blaga slow aja d dpan tmn" pas mreka ngbahas tentang blog mreka,,,

untung aja gw ingt...
klw gak bikin blog lg n mesti konfirmasi ke dosen tentang blog baru...

eny wey....
blm" lalu berasa cukup berat ngjalanin hdp baru sbagai mahasiswa,,
ad berbagai macaem mslh yg muncul...
mulai dr gw sering dtg telat gr" ksiangan, ngrasa d jauhin tmn", d sangka sombong karna pinter n gak mw ngasi tw ke tmn" yg laen n many more...

but now gw dah fell more better than yesterday...
gw dah mulai nyaman dgn khidupan mahasisa yg gw jalanin skrg....
stlah d nikmatin enk jg rasa'a....

kada pnya beberapa alesan ke nyokap biar bs plg agak mlm trus gw maen dl atw gw bs k warnet mlm"...
tp berasa capek jg klw tiap mlm k warnet terus...

and once upon time ( caelah... so englisg) gw nerima telpon dari perusahaan telpon yg nawarin gw bwt pasang internet d rmh...
saat tu gw mikir...
kmrn"nya gw minta motor br ma nyokap...
n beliau blg taun 2011 br bs bli yg br n cash, tp skrgn ni gw lbh butuh internet, so knp gw hrs mikir lg? knp gw gak lgsg batalin prmintaan mtr gw n ganti dgn pasang internet d rmh? knp gw msh bertanya? knp gw merasa bingung? oh sudah lah lama" jd aneh....

back to topik...
ahir'a gw nanya" soal paket"nya, apa aja bonus'a, akhir'a gw dpt no hp si operator yg k'betulan cwe...
dr suara'a seh imut" gitu deh..
ada seh niatan gak baik gt tp gw urungin niat gw tkt'a dy tu sbnr'a cwo, n suara imut tuh gr" dy lg nahan kncing 3 hari ( peace atuh...damai itu indah euy..),

sopas sore'a gw lgsg ngomongin soal pasang internet d rmh,
respon prtama kya'a gak bkl d pasang karna beliau blg "Nanti km malah buka situs" yg begituan, liat nanti aja...", okeh she read my mind...
but gw blm nyerah...
hari brikut'a gw pake cara yg di ajarin ma dosen yg dulu pernah ngasi materi motifasi dgn gaya yg hiperaktif....(sir i like you punya gaya...i'm not kiding)

gw blg bgini, "Mah tgs" blkngn ni makin menggila neh, males bgt klw tiap mlm mesti ke warnet, selain boros duit jg boros tenaga, andai saja ada internet d rumah lupi( panggilan gw d rmh) bs lbh semangat lg neh kuliah'a, klw aja ada orng yg berbaik hati mw pasangin internet d rumah.....duh senang'a"

Reaksi nyokap cm,"km knp lut??"
sial dy gak nangkep mksd gw, pdhl ekspresi wajah gw dah sgt meyakinkan loh...



apa kurang meyakinkan??

tak apa lah, stiap hari gw semakin sering argumen sndiri yg awal'a dgn cara bae", menengah, agak manja, ampe nangis guling"an...
tp syg bgt cara yg terakhir gak smpet gw praktekin karna gw malu ma umur gw...

and pada akhir'a nyokap gw setuju pasang internet...

wah sneng bkn kepalang, kepalang tuh bukan apa", apa seh tuh?, ah bodo amat yg pnting gw sneng....

sampai pd hari pmasangan'a gw mao aja d suruh ptugas'a bli keperluan bwt masang tu internet....emang seh beberapa detik gw ngrasa ky babu..mondar mandir toko elektronik, malah krna kurang'a duit yg gw bwa ampe gw tawar harga'a krna kbtulan gw bli 2, gw lupa nama barang'a yg pasti bntuk'a kotak, kuning, bolong", nyerep aer, bercelana kotak, berbulu mata lentik, idung'a panjang n slalu blg "i'm ready!!"

ups sori tu spongebob,

brg yg gw bli tuh ky tempat sambungan antara kabel telpon n kabel RJ 11 (klw gak slh) yg bwt k tlpn rmh,

at the last gw pnya internet d rmh gw bs up to date d facebook, bs ngrjain tgs di rmh dgn santai, mlm'a bs buka ehm" (tp tu kadang" klw lg pgn ajah hehehehehe....), n many more...

wow bgt deh,,

thanks mom you are the best....
makasi ya tuhan akhir'a my dream come true....

Digimon

Digimon (デジモン, Dejimon?), Singkatan dari (デジタルモンスター, Dejitaru Monsutā?, "Digital Rakasa") adalah yang populer jepang serangkaian media dan barang yang diciptakan oleh Akiyoshi Hongo, yang terdiri dari anime, manga, mainan, video game, permainan kartu perdagangan dan media lainnya. Digimon, the lifeforms the series revolves around, are monsters of various forms living in a " Digital World ," a parallel universe that originated from Earth's various communication networks . Digimon, yang lifeforms seputar seri, adalah monster dari berbagai bentuk hidup dalam "Digital World," sebuah semesta paralel yang berasal dari bumi berbagai jaringan komunikasi. Digimon is often claimed by detractors to be a rip-off of Pokémon , though they both appeared at about the same time, and have entirely different approaches to monsters. Digimon sering diklaim oleh pemfitnah untuk menjadi rip-off Pokémon, meskipun mereka berdua muncul di waktu yang sama, dan mempunyai pendekatan yang berbeda untuk sepenuhnya monster.

About Wireless

1. Wireless adalah teknologi yang menghubungkan dua piranti untuk bertukar data tanpa media kabel.melalui gelombang cahaya tertentu (seperti teknologi infra merah pada remote tv) atau gelombang radio (seperti bluethoot pada komputer dan ponsel) dengan frekuensi tertentu.


2. Frekwensi adalah jumlah siklus per detik sebuah arus bolak balik, dengan satuan Hertz. Misalkan 1Hertz adalah frekwensi sebuah arus bolak balik menyelesaikan satu siklus dalam satu detik.

Point to point dalah sinyal atau gelombang yang dikirimkan dari satu base station/accses point ke base station lainnya/terdekat.

Point to multipoint adalah sinyal atau gelombang yang di kirimkan dari satu base station/accses point ke banyak user/client/computer.

Accsess Point di gunakan untuk memberikan service pada klient, pada dasarnya berfungsi sebagai bridge/jembatan penghubung antena jaringan wireless dan jaringan kabel LAN

Repeater digunakan untuk memperbaharui sinyal jaringan untuk memperpanjang rentang infrastruktur jaringan yang ada.


3.Type koneksi

Personal Area Network

Bluetooth/802.15

  • 802.15.1

Kelompok kerja satu ini menetapkan standart PAN Nirkabelberdasarkan spesifikasi Bluetooth v1.1 yang menggunakan frequency hopping spread spectrum (FHSS)yang dapat beroprasi dengan kecepatan 1Mbps.


  • 802.15.2

Kelompok kerja yang bertanggung jawab terhadap standar yang telah direkomendasikan untuk memudahkan jaringan berstandar 802.11.1 dan 802.15.


  • 802.15.3

Kelompok kerja yang menetapkan standar baru untuk PAN Nirkabel dengan kecepatan yang cukup tinggi datanya termasuk 11,22,33,44,dan 55 Mbps.


  • 802.25.4

Kelompok kerja memeriksa definisi standar dengan kecepatan rendah dengan kebutuhan energy yang rendah.


802.11

Menetapkan Medium acces control (MAC) yang umum dan beberapa physical LAN Nirkabel. Standar 802.11 menetapkan penggunaan phisycal layer sinar infra merah.

Layer 802.11 MAC

Layer MAC disebut juga otak jaringan karena mengatur phisycal layer khusus 802.11, seperti 802.11a, 802.11b,802.11g untuk mengerjakan fungsi merasakan medium, mengirim, dan menerima frame 802.11.

2 bentuk akses medium: distributed coordination function (DCF), point coordination function (PCF). DCF berbasis protocol CSMA/CA (carrier sense multiple access with collision avoidance).

MAN Nirkabel

  • Bridge => sebuah perangkat yang menghubungkan dua jaringan yang menggunkana protocol data-link layer yang sama atau berlainan.

Beberpa penggunanyang dilengkapi 802.11 NIC dapat berasosiasi dengan sebuah accespoint yg terhubung ke jaringan Ethernet. Dengan menggunakan protocol 802.11 untuk berkomunikasi dengan accesspoint.

ANTENA DIRECTIONAL memaksikalkan inensitas gelombang radio pada satu arah.

Antena Omnidirectional memiliki bandwidth horizontal 360 derajat dan bandwidth vertical yang memiliki rentang 7 samapi 80 derajat.

Antenna semnidirectional memiliki bandwidth vertical 20 derajat dan bandwidth horizontal 50 derajat.

Efek Polarisasi

Polarisasi antene adalah orientasi fisik antene sepanjang bidang horizontal dan vertical..

MAN Nirkabel Point- To-Point Menghubungkan secara Langsung Dua Titik pada Jaringan.

Man Nirkabel Point-To-Multipoint pengguna Melalui Pusat Transceiver Umum.

Sistem Radio Paket Melontarkan Paket Data Sumber ke Destinasi.

Antena Dish Memiliki Reflektor Parabolik yang Memfokuskan Energi Sinyal dengan Cara yang Bermanfaatkan. Disk snow sled adalah bentuk reflector parabolic.

Sistem Selular Mencakup data gateway untuk menambah voice service traditional dengan koneksi jaringan nirkabel.



Local Area Network

802.11 2.4GHtz 2Mbps

802.11a 5GHzt 54Mbps

802.11a2x 5GHzt 108Mbps

802.11b 2.4GHzt 11Mbps

802.11b+ 2.4GHtz 22Mbps

802.11g 2.4GHzt 54Mbps

802.11n 2.4GHzt 120Mbps

Metropolitan Area Network

802.16

Wide Area Network

Berbasis seluler(2G/3G)